Menjalin hubungan baik dan komunikasi yang tidak terputus dengan masyarakat desa setempat serta pemerintah daerah menjadi prioritas PT Weda Bay Nickel sejak awal.

Kami memahami pentingnya keterlibatan masyarakat sekitar guna memastikan adanya saling pengertian, transparansi, dan kolaborasi demi kebaikan semua pemangku kepentingan.

13,900
workers at the mine

68%
workers from North Maluku

2,500
operators at the plant

Saat ini, WBN mempekerjakan lebih dari 16.400 pekerja di tambang, di mana sebanyak 68% berasal dari Maluku Utara dan sisanya merupakan warga negara Indonesia dari wilayah lain. Selain itu, WBN didukung oleh 2.500 operator yang bekerja di fasilitas peleburan bijih nikel.

Keberagaman, inklusivitas, dan multikulturalisme menjadi dasar dalam menjalin hubungan dan interaksi antarmanusia yang ditumbuhkembangkan di dalam tim PT Weda Bay Nickel.

PT Weda Bay Nickel dan pihak lain yang beroperasi di Kawasan Indonesia Weda Bay Industrial Park (IWIP) memegang peranan penting dalam pengembangan daerah setempat.

Program tanggung jawab sosial perusahaan yang kuat telah berjalan, dengan fokus pada pilar-pilar utama di bawah ini:

  • Meningkatkan Kesehatan dan Pendidikan
  • Mendorong pertumbuhan Ekonomi Lokal
  • Meningkatkan ketersediaan Infrastruktur melalui kerja sama dengan masyarakat dan pemerintah daerah.